Sabtu, 30 Januari 2016

Malam Tanpa Kamu

Malam tanpa kamu
Tatap pandang tak bertemu
Embun-embun melayu
Ranting-ranting tersedu
Rindu tak jemu

Malam tanpa kamu
Lidah terasa kelu
Tatapan seketika membeku
Bersama selarik rindu yg bisu

Malam telah berlalu,
Rangkaian puisi yg ku cipta
Menjadi bait-bait rindu
Menunggu kamu nyanyikan sebuah lagu untukku
Dengan bait penuh ketukan rindu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar